Suasana Nimo Highlands (Gunung nini) wisata baru Pangalengan

The atmosphere of Nimo Highlands (Gunung Nini) Pangalengan's new tour

Suasana Nimo Highlands – wisata alam baru berkonsep Santorini bernama nimo Highlands kini hadir di Desa Banjarsari Kecamatan Pangalengan,  tepatnya di sekitar perkebunan Malabar  yang masuk dalam lokasi ptpn dengan luas area 11 hektar, yang terletak di Desa Banjarsari Kecamatan Pangalengan Bandung Jawa Barat.


Sejarah Nimo Highlands (Gunung Nini)

Suasana Nimo Highlands – pihak pengelola wisata memberi nama Nimo Highlands karena mengambil singkatan dari kalimat nini mountain (Gunung Nini) sebab destinasi wisata ini didirikan di kawasan gunung Nini Pangalengan.

Meskipun  Pangalengan dikenal Dengan icon situ cilenca dan yang baru ini buming wisata Wayang Windu Pangalengan , Nimo Highlands akan menjadi ikon wisata terbaru di Pangalengan mengingat sejak di postingnya di media social tepatnya di sebuah postingan tiktok dan instagram @Wisata pangalengan Mendapat respon positif dari pwarga NET

Suasana Nimo Highlands – Sebelum dibangun menjadoi wisata baru Gunung nini memang sudah di kenal sejak lama, namun setelah dibangun Gunung nini menjadi  destinasi wisata baru yang luar biasa terutama pada pemandangan alamnya, yang di kelilingi oleh perkebunan the, dengan view gunung wayang menjulang sangat jelas membuat wisata ini (Nimo Highland) sangat indah.

Kapan Nimo Highlands Dibuka

Suasana Nimo Highlands – telah di buka untuk para pengunjung tepatnya 2 Mei 2022 Kemarin, jadi bagi anda yang ingin berkunjung Ke Nimo Highland anda bisa mengunjunginya kali ini,

para wisatawan yang berkunjung ke Nimo Highlands bukan hanya bisa menikmati alam saja ,adapun fasilitas jembatan kaca yang bisa digunakan para pengunjung untuk Spot selfie dengan latar pemandangan alam di jembatan kaca ini pengunjung bisa menikmati pemandangan alam dengan luas pandangan hingga 360° jembatan yang dibangun ini mungkin yang terbesar di Jawa Barat juga Nimo Highland menyediakan Cafe Dan Resto di bangunan yang berkonsep Santorini, tentusaja anda juga bisa menikmati Kopi Khas Pangalengan di Nimo Highland sambil menikmati keindahan alam yang luar biasa indahnya.

Menurut informasi yang di berikan Grand Opening yang akan dilakukan pada Agustus Tahun 2022 nanti dan seluruh wahana seperti taman dll dipastikan sudah tersedia.

Berapa tiket masuk Nimo Highland (Gunung Nini)

Jika anda ingin berkunjung ke Nimo Highlands harga tiket masuk yang di berikan hanya Rp35.000 an untuk dewasa dan Rp25.000 untuk anak-anak saat week end,

Tentu saja harga ini relative murah untuk menikmati suasana alam dengan nuansa modern.

Suasana Nimo Highlands – Jika anda masih bingung tidak tahu jalan Nimo Highlands sudah tersedia di google maps, anda bisa mencari Gunung Nini Pangalengan atau Nimo Highlands di google maps, maka anda akan di arahkan langsung ke destinasi wisata ini.

Demikian Tentang wisata baru di pangalengan Nimo Highland dan berapa tiket masuk Nimo Highland semoga bermanfaat dan selamat berwisata.

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

close